Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Rekomendasi Destinasi Wisata Liburan di Batu, Malang

Paket wisata Batu bisa menjadi pilihan untuk Anda yang memiliki rencana liburan di Malang. Batu Malang sering menjadi tujuan utama wisatawan karena menawarkan ragam destinasi menarik untuk Anda kunjungi.

Baik liburan keluarga atau liburan bersama tim perusahaan tempat Anda bekerja. Ada banyak tempat wisata seru yang akan memberikan pengalaman terbaik dan tidak mudah terlupakan. Tersedia juga paket wisata Batu Malang murah.

5 Tempat Wisata Liburan Favorit di Batu Malang

Tempat Wisata Liburan Favorit di Batu Malang

Batu merupakan kota di Jawa Timur yang terkenal sebagai kota Apel. Julukan Kota Apel karena banyaknya perkebunan Apel yang dijadikan wisata untuk merasakan petik buah apel langsung dari pohonnya.

Selain wisata petik apel, masih banyak tempat wisata di Batu yang lagi hits dan cocok untuk tujuan liburan Anda selanjutnya. Ada wisata alam untuk menghilangkan stres hingga wisata edukasi.

Berikut ini daftar wisata di Batu untuk Anda kunjungi.

1. Wisata Jatim Park

Jatim Park adalah salah satu wisata populer di Batu dan menjadi icon wisata Jawa Timur. Wisata Jatim Park menawarkan berbagai wahana menarik yang mana terdapat Jatim Park 1, Jatim Park 2, dan Jatim Park 3.

Destinasi wisata Jatim Park 1 cocok untuk Anda yang ingin menikmati wahana bermain dan hiburan. Sedangkan di Jatim Park 2 menjadi tempat edukasi dengan mengunjungi Museum Satwa, ilmu alam, dan Batu Secret Zoo.

Untuk Jatim Park 3 juga sebagai wisata bermain dan edukasi. Di sini terdapat hewan purbakala seperti dinosaurus, Museum Musik Dunia, Millennial Glow Garden, dan Funtech Plaza.

2. Wisata Payung Batu

Selain Jatim Park, wisata Payung Batu juga menjadi salah satu ikon wisata yang terkenal di Batu. Objek wisata yang berada di atas bukit ini menjadi tempat yang cocok untuk menyaksikan kota Batu dari ketinggian.

Terutama bagi Anda yang senang mencari tempat instagramable maka Payung Batu wajib untuk dikunjungi. Anda dapat berfoto dengan latar belakang payung raksasa. Payung Batu juga cocok untuk Anda yang mencari wisata batu murah.

3. Taman Wisata Selecta

Tempat wisata di batu yang lagi hits berikutnya ada Taman Wisata Selecta. Berlokasi di atas ketinggian 1100 mdpl, suasana di Taman Wisata Selecta segar dan sejuk dengan beragam aktivitas yang bisa dilakukan.

Anda dapat menikmati keindahan alam dengan mengunjungi taman bunga, berenang di kolam jernih, naik bianglala, dan menikmati wahana lainnya. Di taman Selecta juga tersedia hotel dan restoran Selecta.

4. Museum Angkut

Di Museum Angkut tersedia koleksi kendaraan dari zaman dahulu hingga saat ini. Menariknya pengunjung dapat menikmati koleksi kendaraan yang terbagi atas beberapa zona yang mana setiap kendaraan saling berhubungan.

Lebih menarik lagi jika ambil paket wisata malang batu 4 hari 3 malam. Dengan paket ini Anda dapat berkunjung sepuasnya ke objek wisata populer lainnya di Batu.

5. Wisata Batu Malang Bromo

Liburan ke Batu Malang lebih seru jika sekalian mengunjungi Bromo. Untuk itu, sebaiknya Anda memilih Paket Wisata Batu Malang dengan salah satu destinasinya explore Bromo. Paket ini cocok untuk acara gathering perusahaan.

Selain lima destinasi di atas, masih banyak wisata seru yang ada di Batu. Ada Museum D’Topeng, Batu Night Spectacular, Omah Kayu Paralayang, atau berbaur dengan warga Malang di Alun-Alun Batu Malang.

Oleh sebab itu, liburan ke Kota Apel ini sebaiknya memilih Paket Wisata Batu agar semua destinasi bisa Anda kunjungi. Karena, satu atau dua hari saja tidak akan puas. Adanya paket wisata juga bisa menghemat budget liburan.

Posting Komentar untuk "5 Rekomendasi Destinasi Wisata Liburan di Batu, Malang"